Tuesday, May 26, 2009

Mengapa Lelaki Suka Berbohong.. ??

Suatu hari, ketika sedang menebang pohon, seorang penebang kayu kehilangan kapaknya karena jatuh ke sungai. Lalu dia menangis dan berdoa, sehingga Dewa muncul. “Mengapa kamu menangis?” Si penebang kayu sambil terisak menceritakan bahwa kapak sebagai sumber penghasilan satu-satunya telah jatuh ke sungai.

Lalu Dewa menghilang dan muncul kembali membawa kapak emas.
“Apakah ini kapakmu?”
“Bukan, Dewa ”
Lalu Dewa muncul kembali membawa kapak perak.
“Apakah ini kapakmu?”
“Bukan, Dewa ”
Lalu Dewa mengeluarkan sebuah kapak yang jelek dengan pegangan kayu
dan mata besi
“Apakah ini kapakmu?”
“Ya, Dewa, benar ini kapak saya”.
“Kamu orang jujur, karena itu Aku akan memberikan ketiga kapak ini
untukmu sebagai upah kejujuranmu”.

Lelaki itu sangat bersyukur dan pulang dengan gembira. Beberapa hari kemudian ketika sedang menyeberang sungai, istrinya terjatuh dan hanyut.

Lagi, si penebang kayu menangis dan berdoa. Kemudian Dewa muncul.

“Mengapa kamu menangis?” “Istri saya satu-satunya yang sangat saya cintai terjatuh ke sungai, Dewa” Lalu Dewa menghilang ke dalam sungai dan muncul kembali dengan membawa Jennifer Lopez
“Apakah ini istrimu?”.
“Ya, Dewa”.
Lalu Dewa marah dan berkata “Kamu berbohong, kemana perginya kejujuranmu?”

Lelaki itu dengan takut dan gemetar berkata, “Dewa, seandainya saya tadi menjawab tidak, Dewa akan kembali dengan membawa Britney Spears, dan jika saat itu saya juga menjawab tidak, Dewa akan kembali membawa istri saya yang asli, dan jika ketika itu saya menjawab iya, Dewa akan memberikan ketiganya untuk menjadi istri saya. Saya ini orang miskin, Dewa, tidak mungkin saya bisa membahagiakan tiga orang istri…..”

Moral of the story : Lelaki berbohong itu demi kebahagiaan orang lain…


Sumber : www.yauhui.net

2 komen..:

Anonymous said...

seorang penebang kayu seperti itu perlu untuk kita teladani..walaupun kehidupannya yang serba kekurangan, tapi kejujurannya perlu kita contoh.,amndaikan semua orang di dunia ini memiliki sifat seperti penebang kayu tersebut,,,pasti bumi ini akan jauh dari korupsi dan perselingkuhan

Saifudin Ahmad (Aef) said...

Iya, betul juga. Penebang kayu itu tidak mau kalau nanti kehidupannya membebani orang lain. Memang dia layak untuk diberi penghargaan.

Thx 4 coment, Anonymous..

Post a Comment


Jgn Lupa Kasih Komentarnya :) .....
Don't forget to Comment :) .....

follow us

 
Powered by Blogger